MASIGNASUKAv102
6861843026328741944

TUJUAN EVALUSI DIRI SEKOLAH (EDS)

TUJUAN EVALUSI DIRI SEKOLAH (EDS)
Add Comments
2014-10-16

Secara filosofis evaluasi diri sekolah adalah alat dalam implementasi program peningkatan mutu pendidikan. Dimana sekolah dapat memahami dan melaksanakan evaluasi secara terus menerus dan berkelanjutan, sehingga menumbuhkan budaya mutu, baik di tingkat sekolah, kabupaten/kota, provinsi, maupun di tingkat pusat. Sedangkan secara akademik evaluasi diri sekolah alat yang diharapkan akan memfasilitasi dan membantu sekolah untuk dapat secara berkala dan berkelanjutan memotret dan memetakan prestasi dan kekurangan dirinya dalam mencapai 8 (delapan) Standar Nasional Pendidikan (SNP) atau Standar Pelayanan Minimal (SPM) (Dirjen PMPTK, 2010).
 
Sumber : http://image.yaymicro.com

Tujuan utama EDS disebutkan dalam Panduan Teknis EDS (Kementerian Pendidikan Nasional Kementerian Agama, 2010:9) adalah sebagai berikut :

1.    Sekolah mengevaluasi mutu pendidikan yang mereka berikan berdasarkan indikator kunci untuk dapat mengetahui kelebihan mereka dan mengidentifikasi bidang yang membutuhkan perbaikan
2.    Informasi tersebut kemudian dipergunakan untuk perencanaan dan memprioritaskan bidang untuk perbaikan dan pengembangan sekolah
3.    Proses ini menyediakan informasi mengenai tingkatan standar dan mutu di sekolah yang dapat diberikan melalui sistem data yang akan mengarahkan data tersebut untuk perencanaan pada tingkat kabupaten, propinsi, dan nasional
4.    Proses peningkatan mutu berkelanjutan sangat diperlukan bagi akreditasi sekolah




Lihat juga

Qudsi Falkhi

Teacher who loves books and traveling, contact me --> falkhi@gmail.com