Bagaimana perasaan anda saat melihat seorang anak yang terkena busung
lapar? Seorang anak yang menderita penyakit kronis? Seorang anak yang harus mendapat
perawatan dalam waktu yang lama? Hm, jika anda merasa berempati melihat
anak-anak dalam kondisi tersebut dan memiliki jiwa sosial yang tinggi, ada
baiknya anda mengenal dan bergabung dengan RMHC.
Apa yang dimaksud dengan RMHC?
RMHC adalah singkatan dari Ronald McDonald House Charities atau Rumah
Sosial Ronald McDonald, tokoh badut populer dari restoran cepat saji McDonald’s.
RMHC merupakan organisasi sosial yang memiliki misi untuk menciptakan,
menemukan, dan mendukung program-program yang secara langsung bertujuan meningkatkan
kesehatan dan kesejahteraan anak di seluruh dunia.
Kegiatan di RMHC Indonesia (Sumber : www.rmhc.or.id) |
RMHC memiliki tiga program utama, yaitu Ronald McDonald House, Ronald McDonald Family Room, dan Ronald McDonald Care Mobile.
· Ronald McDonald House, merupakan sebuah rumah singgah bagi pasien anak dengan penyakit kritis
dan keluarganya. Dengan fasilitas kamar pribadi, kamar bermain untuk anak, dan
makanan ala rumahan, diharapkan pasien anak tetap dapat merasakan kehangatan
keluarga layaknya di rumah sendiri. Ronald McDonald House Indonesia saat ini sedang dibangun di Jl.
Kana Lestari, Lebak Bulus, Jakarta Selatan dan akan beroperasi di akhir tahun
2014. Rumah singgah ini diperuntukkan bagi pasien anak yang sedang menjalani
pengobatan di RSUP Fatmawati.
Rancangan Ronald MsDonald House Indonesia (Sumber : www.rmhc.or.id) |
Bermain menghilangkan kebosanan (Sumber : www.rmhc.or.id) |
Ayo displin berimunisasi! (Sumber : www.rmhc.or.id) |
Ada tiga cara yang dapat dilakukan untuk ikut berperan serta dalam RMHC.
Pertama, dengan memberikan donasi secara tunai. Donasi ini dapat di transfer ke rekening :
Yayasan Ronald McDonald House
Charities melalui Bank BCA No Rek : 03.53163.300 dan Bank OCBC No.Rek
: 5458.0000.9445. Donasi langsung juga dapat disalurkan melalui Box
Donasi RMHC di setiap restoran McDonald's Indonesia.
Box Donasi RMHC (Sumber : www.rmhc.or.id) |
Kedua, menjadi relawan RMHC.
Untuk relawan Program Ronald McDonald Care Mobile dapat mendatangi 6 lokasi Ronald
McDonald Care Mobile di wilayah Jakarta dan 2 lokasi Ronald McDonald Care
Mobile di Jawa Barat (Sukabumi dan Soreang, Bandung) pada hari kerja
, pk.08.30 - pk.12.00. Sementara untuk relawan Program Ronald McDonald Family
Room, dapat mendatangi Ronald McDonald Family Room - Departemen
Radioterapi, Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo - Jakarta pada hari Senin -
Jumat, pk 09.30 - pk.16.30 WIB.
Ketiga, memberikan barang sebagai
bentuk sponsorhip. Barang-barang tersebut
dapat berupa Buku- buku termasuk buku bacaan anak, perlengkapan kebersihan pribadi, alat
permainan, DVD dengan materi edukasi, dll yang sesuai untuk program Ronald
McDonald Care Mobile maupun untuk melengkapi fasilitas Ronald McDonald Family
Room.
Sebagian besar program-program yang diberikan RMHC pada dasarnya menyatakan bahwa kebersamaan dan kehangatan keluarga merupakan faktor utama dalam proses penyembuhan pasien anak. Jika anda sependapat dengan pernyataan RMHC, maka jangan ragu untuk segera bergabung dan membagi cinta anda pada pasien anak-anak ini.
Referensi
www.rmhc.org
www.rmhc.or.id
en.wikipedia.org
Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Blog RMHC
comment 0 komentar
more_vert~~falkhi~~